Jenis-Jenis Jersey Basket NBA yang Bisa Kamu Koleksi
WebinarMu - Halo, basket lovers! Pasti kalian sudah tak asing ketika mendengar nama NBA, ajang kompetisi basket terbesar di dunia. Pertandingan final NBA dilaksanakan pada tanggal 18 bulan Juli lalu. Milwaukee Bucks keluar sebagai juara, mengalahkan Phoenix Suns dengan skor tipis.
Selain membicarakan para pemain yang berlaga, kamu dan teman satu tongkronganmu juga pasti memperhatikan jersey yang mereka pakai. Jersey basket NBA menjadi salah satu item yang diminati para penggila baket karena memiliki nilai jual yang tinggi. Seperti contohnya, jersey basket Chicago Bulls nomor 45 yang sempat dipakai Michael Jordan. Jersey itu menjadi incara para kolektor jersey basket dunia.
Kaos basket memiliki jenis yang berbeda-beda. Jadi, jika kamu ingin mengoleksi jersey basket NBA, terus baca ulasan ini sampai akhir ya! Let’s check it out!
Jenis jersey basket NBA yang wajib kamu ketahui
Jersey Authentic
Seperti namanya, jersey ini dibuat otentik seperti jersey yang dipakai oleh para pemain NBA. Maka, tidak mengherankan jika harga dari jersey authentic ini lebih mahal dari jenis jersey basket lainnya. Logo tim, nomor pemain, nama punggung, logo brand, dan logo NBA dibordir dari sisi luar dan dalam font.
Rentang ukuran jersey ini tersedia mulai dari 40 hingga 60. Bahannya ada yang licin, polyster, pun yang bolong-bolong dengan pori yang lebih kecil daripada jenis lain.
Jersey Pro Cut
Jersey Pro Cut memiliki ukuran yang sama dengan pemain aslinya, dengan sizing berupa angka 40 hingga 60, juga ada tambahan length +2, +3, +4, +5. Namun, ukuran ini tidak lagi digunakan hingga musim 2010, karena pada musim 2010-2011 sizing yang digunakan adalah NBA Revolution, yakni 3XL, 2XL, dan length +4. Kamu bisa membeli jersey ini dengan kisaran harga USD 125 – USD 1.000.
Kaos Basket Pro Cut adalah jenis jersey yang sering dipalsukan, jadi jika ingin memiliki jersey ini lebih baik kamu membelinya di asosiasi yang terpercaya seperti Auction NBA dan Meigray. Para pemain NBA tidak memakai jersey jenis ini karena ukurannya yang lebih panjang dari jersey jenis lain.
Jersey Swingman
Kamu sekarang sedang membaca tentang jersey kelas ketiga dari koleksi original NBA, yap jersey swingman namanya. Ciri-ciri pertama dari jersey ini adalah potongan bahu yang menyempit ke dalam, persis milik pemain NBA. Yang kedua, logo tim, nomor pemain, nama punggung, dan logo brand dibordir di sisi luar font.
Ciri ketiga adalah memiliki rentang ukuran mulai dari S, M, hingga XXXL. Lalu yang keempat, pada jog tag, yaitu tag ukuran yang letaknya di kanan bawah luar baju, memiliki tambahan length +2. Yang terakhir, jersey swingman berkisar dari harga 700.000 hingga 800.000 rupiah. Kamu harus menabung jika ingin memiliki koleksi jersey swingman ini!
Jersey Replika
Jersey replika dibuat NBA agar para kolektor jersey basket bisa memiliki jersey orisinal dengan harga yang terjangkau. Jersey ini hampir sleeveless t-shirt, lebih mirip t-shirt tanpa lengan sehingga bentuknya tidak seperti jersey kebanyakan.
Bahan dari jersey replika lebih tipis dan licin dibandingkan dengan jenis lain. Jika jenis lain mulai dari logo tim sampai logo brand dibordir, maka nama dan angka untuk jersey ini dibuat dengan cara disablon langsung apapun mereknya. Namun, logo brand dan logo NBA tetap dibordir. Rentang ukurannya mulai dari S sampai XXXXL.
Posting Komentar untuk "Jenis-Jenis Jersey Basket NBA yang Bisa Kamu Koleksi"